Akhir-akhir ini semakin bertambah jumlah orang 'alay'. Sebagian orang tidak mengetahui apa itu 'alay'. Bahkan senagian orang tidak menyadari bahwa dirinya 'alay' Alay dapat diartikan lebay dan sejenisnya. Sebagian orang tidak suka orang yang 'alay'. Bahkan beberapa kelompok pertemanan menyatakan bahwa mereka pembenci orang 'alay'. Meskipun juga ada perkumpulan orang-orang 'alay'. saya akan berbagi kepada anda ciri-ciri orang 'alay'.
- Gaya bahasa di sms maupun facebook menggunakan bahasa dan gaya tulisan yang berlebihan. Misal, huruf 'A' diganti dengan angka '4', huruf 'S' diganti dengan huruf 'C', juga menggunakan beberapa pengejaan lama. Contohnya kata 'sombong' ditulis 'cMbUnKk'.
- Gaya rambut yang hampir tiap hari berubah, padahal tidak cocok dengan wajahnya.
- Membunyikan MP3 lewat hape merk cina dengan suara yang keras dan lagu yang tidak bermutu.
- T-Shirt junkies merek palsu.
- Facebooknya diisi dengan aplikasi dan gift yang norak.
- Kemana-mana pake headset (MP3 player merek cina).
- Nama Account Facebooknya panjang dan menggunakan penulisan seperti yang dijelaskan pada no.1 (spt. tiCHh4 cHiee cnTieq)
- Sering update status yang gak penting dan gak jelas.
- Bergaya kepengen gokiel malah norak.
- Sok Emo, padahal ga tau emo itu apa.
- Sok ngikutin mode, malah lebay dan akhirnya jadi norak. (kulit item, baju hijau, celana kotak-kotak pake kacamata & headset di Mall)
- Paling PD dengan gaya noraknya.
Itulah ciri-ciri orang 'alay'. Jadi, apakah anda termasuk orang yang 'alay'?
2 komentar:
semoga orang alay berkurang,.!
ya,.semoga saja,.
Posting Komentar
Tulis komentar Anda